Kandang Sapi Potong
Fungsi Kandang adalah melindungi sapi dari panas, hujan dan angin, mencegah sapi dari penyakit, melindungi dari pencurian serta memudahkan pemberian pakan, minum dan perkawinan. Sedangkan lokasi kandang sebaiknya dekat dengan sumber air, sumber pakan, sarana transportasi, aman dari pencurian dan minimal 10 meter dari bangunan umum atau perumahan.
Bangunan Kandang dibangun diantaranya :
a. Lebih tinggi dari lingkungan sekeliling kandang. b. Menghadap ke timur. c. Harus kuat. d. Mudah dibersihkan. e. Mempunyai sirkulasi udara yang baik. f. Tidak lembab. g. Mempunyai tempat penampungan kotoran. h. Ada saluran pembuangan air kencing. i. Lantai Kandang harus kuat, tahan lama, tidak licin, tidak terlalu kasar dan mudah dibersihkan. j. Kerangka dapat terbuat dari kayu, bambu, beton dan besi. k. Atap dapat terbuat dari bahan genteng, seng, rumbia atau asbes. l. Dinding dapat dibuat dari tembok, kayu, bambu atau bahan lainnya.
Perlengkapan Kandang : a. Tempat pakan dan minum - Panjang tempat pakan 100 cm dan tempat minum 50 cm. - Lebar tempat pakan dan minum 50 cm, tinggi bagian luar 60 cm dan bagian dalam 40 cm. b. Saluran pembuangan Ukuran saluran pembuangan lebar 40 cm dan dalam 10 cm. c. Tempat penampungan kotoran Tempat penampungan kotoran terletak di belakang kandang, ukuran dan bentuk disesuikan dengan kondisi lahan dan tipe kandang.
Tipe Kandang :
1. Kandang individu
Kandang individu adalah kandang yang hanya digunakan untuk satu ternak. Bagian depan merupakan tempat pakan dan air minum. Bagian belakang merupakan saluran pembuangan. Luas kandang individu disesuaikan dengan ukuran tubuh, yaitu panjang 2,5 meter dan lebar 1,5 meter.
Tiga macam kandang individu yaitu: a. Satu baris dengan posisi kepala searah. b. Dua baris dengan posisi kepala searah, dengan lorong di tengah. c. Dua baris dengan posisi kepala berlawanan, dengan lorong di tengah.
2. Kandang Kelompok
Kandang kelompok atau dikenal dengan koloni/komunal adalah kandang untuk beberapa ekor ternak dalam satu ruangan secara bebas tanpa diikat. Keuntungan penggunaan kandang kelompok adalah lebih efisien dalam penggunaan tenaga kerja untuk pembersihan kotoran, memandikan sapi, mendeteksi birahi dan mengawinkan sapi. Satu orang tenaga kandang mampu menangani sekitar 50 ekor sapi. Kapasitas kandang 5–6 m2 per ekor.
Kandang Sapi Potong Terdiri dari :
1. Kandang pembibitan
Kandang untuk induk/calon induk untuk menghasilkan anak atau pedet sampai umur sapih (4-7 bulan).
2. Kandang pejantan
Kandang untuk sapi potong jantan yang digunakan untuk pemacek. Panjang kandang 270 cm dan lebar 200 cm.
3. Kandang beranak
Kandang untuk induk atau calon induk yang telah bunting tua (8-9 bulan) sampai menyapih Ukuran kandang beranak 3 meter x 3 meter.
4. Kandang pembesaran
Kandang untuk pedet lepas sapih, yaitu umur 4-7 bulan sampai umur 18-24 bulan. Kapasitas kandang pembesaran 2,5-3 m2 per ekor.
5. Kandang paksa
Kandang untuk melakukan perkawinan inseminasi buatan (IB) dan pemeriksaan kebuntingan (PKB). Panjang kandang 110 cm, lebar 70 dan tinggi 110 cm.
6. Kandang karantina
Kandang untuk pengobatan dan pencegahan penyebaran penyakit. Letak kandang terpisah dari kandang yang lain.
Kandang Sapi Potong - Oleh Dr. Agung Prabowo, S.Pt, MP
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.